10 Kiat Utama menjadi seorang PRIBADI yang DISUKAI

Januari 6, 2007 at 7:35 am (Psikologi)

  

Betapa berharganya nasehat orang – orang besar yang bijak. Betapa tinggi nilainya pengalaman orang – orang yang sukses dalam hidup. Betapa mahalnya pelajaran dari para ahli yang profesional dibidang hubungan sosial. Sebagian kecil dari nasehat pengalaman dan pelajaran itu disarikan dalam halaman ini, khusus bagi anda yang punya kemauan untuk menjadi seorang Pribadi yang lebih baik, Pribadi yang disukai.

 

Kata kunci yang harus diperhatikan dalam berhubungan dengan orang lain adalah harga diri, sehungga tidak sedikit orang yang berani mempertaruhkan harga dirinya.

 

Untuk menjadi pribadi yang disukai, Anda harus terus belajar memuaskan harga diri orang lain. Karena dengan harga diri yang terpuaskan, orang bisa menjadi lebih baik, lebih menyenangkan, lebih berprestasi dan lebih bersahabat.

 

ROYAL DALAM MEMBERI PUJIAN

BUATLAH ORANG LAIN MERASA DIRINYA SEBAGAI ORANG PENTING

JADILAH PENDENGAR YANG BAIK

USAHAKAN UNTUK SELALU MENYEBUTKAN NAMA DENGAN BENAR

BERSIKAPLAH RAMAH

BERMURAH HATILAH

HINDARI KEBIASAAN MENGKRITIK, MENCELA ATAU MENGANGGAP REMEH

BERSIKAPLAH ASERTIF

PERBUATLAH APA YANG ANDA INGIN ORANG LAIN PERBUAT KEPADA ANDA

CINTAILAH DIRI SENDIRI

 

1. ROYAL DALAM MEMBERI PUJIAN

   Pujian itu seperti air segar yang bisa menawarkan rasa haus manusia akan penghargaan. Dan kalau anda selalu siap membagikan air segar untuk orang lain, anda berada pada posisi yang strategis untuk disukai oleh orang lain. Bukalah mata lebar – lebar untuk melihat sisi baik pada sikap dan perbuatan orang lain. Lalu, pujilah dengan tulus. Pujian tulus keluar dari hati dengan tujuan menghargai orang lain, menyenangkan hatinya dan mendorong semangatnya

2. BUATLAH ORANG LAIN MERASA DIRINYA SEBAGAI ORANG PENTING

   Tunjukkanlah dengan sikap dan ucapan bahwa Anda menganggap orang lain itu penting. Misalnya jangan biarkan orang lain menunggu terlalu lama, katakanlah maaf atas keterlambatan atau kesalahan Anda, tepatilah janji, bersikaplah ramah, dsb.

3. JADILAH PENDENGAR YANG BAIK

   Kalau bicara itu perak dan diam itu emas, maka pendengar yang baik lebih mulia dari keduanya. Pendengar yang baik adalah pribadi yang dibutuhkan dan disukai oleh semua orang. Berilah kesempatan kepada orang lain untuk bicara, ajukan pertanyaan dan buat dia bergairah untuk bicara. Dengarkanlah dengan antusias dan jangan menilai atau menasehatinya bila tidak diminta.

4. USAHAKAN UNTUK SELALU MENYEBUTKAN NAMA DENGAN BENAR

   Umumnya orang tidak suka bila namanya disebut secara salah atau sembarangan. Nama adalah milik berharga yang bersifat sangat pribadi. Kalau ragu tanyakanlah bagaiman melafalkan dan menulis namanya dengan benar. Misalnya orang yang dipanggil “Wilyem” itu ditulis “William”, “Wiliam” atau “Wilhem”? Sementara bicara, sebutlah namanya sesering mungkin. Menyebut “Andre” lebih baik dibandingkan “Anda”. “Pak Peter” lebih enak kedengarannya daripada sekedar “Bapak”. Begitupun “Irma” lebih suka disebut namanya daripada dipanggil “Mbak”

 

5. BERSIKAPLAH RAMAH

   Keramahan memecahkan kebekuan dan kekakuan suasana. Keramahan membuat orang lain merasa diterima dan dihargai. Keramahan membuat orang merasa betah berada di dekat Anda. Keramahan merupakan daya tarik yang disukai orang lain.

6. BERMURAH HATILAH

   Anda tidak akan menjadi miskin karena memberi dan tidak akan kekurangan karena berbagi. Seorang yang sangat bijak pernah menulis “Orang yang murah hati berbuat baik kepada dirinya sendiri”. Dengan demikian kemurahan hati disatu sisi baik buat Anda, dan disisi lain berguna bagi orang lain. Orang yang murah hati lebih mudah diterima dan dihargai dibandingkan orang yang egois, pelit dan hanya ingin diberi.

7. HINDARI KEBIASAAN MENGKRITIK, MENCELA ATAU MENGANGGAP REMEH

  Semua itu menyerang langsung ke pusat harga diri dan bisa membuat orang mempertahankan harga diri dengan sikap yang tidak bersahabat. Ingatlah bahwa umumnya orang tidak suka kelemahannya diketahui oleh orang lain ataupun diserang

8. BERSIKAPLAH ASERTIF

   Orang yang disukai bukanlah orang yang selalu berkata “YA”, tetapi orang yang bisa berkata “TIDAK” bila diperlukan. Sewaktu – waktu bisa saja prinsip atau pendapat Anda berseberangan  dengan orang lain. Anda tidak harus menyesuaikan atau memaksa mereka menyesuaikan diri dengan Anda. Jangan takut untuk berbeda pendapat dengan orang lain. Yang penting perbedaan itu tidak menimbulkan konflik, tapi menumbuhkan sikap pengertian. Bagaimanapun sikap asertif selalu lebih dihargai dibandingkan sikap “YESMAN”.

9. PERBUATLAH APA YANG ANDA INGIN ORANG LAIN PERBUAT KEPADA ANDA

   Perlakukan apapun yang Anda inginkan dari orang lain yang dapat menyukakan hati, itulah yang harus Anda lakukan terlebih dahulu. Anda harus memulai mengambil inisiatif. Bagi sebagian orang tampaknya tidak mungkin untuk mengorbankan keinginan diri sendiri dan memberikannya kepada orang lain. Namun itulah harga yang harus dibayar untuk menjadi pribadi yang disukai.

10. CINTAILAH DIRI SENDIRI

   Mencintai diri sendiri berarti menerima diri apa adanya, menyukai dan melakukan apapun yang terbaik untuk diri sendiri. Ini berbeda dengan egois yang berarti mementingkan diri sendiri atau egosentris yang berarti berpusat kepada diri sendiri. Semakin Anda menyukai diri sendiri, semakin mudah Anda menyukai orang lain, maka semakin besar peluang anda untuk disukai orang lain.

   Dengan menerima dan menyukai diri sendiri, Anda akan mudah menyesuaikan diri dengan orang lain, menerima mereka dengan segala kekurangan dan keterbatasannya, bekerjasama dengan mereka, dan menyukai mereka. Pada saat yang sama Anda memancarkan pesona pribadi yang disukai orang lain.

Presented by: Arien (DFA 00004)

Permalink Tinggalkan sebuah Komentar

Kenapa kita menutup mata ketika kita tidur? ketika kita menangis?

Januari 6, 2007 at 7:27 am (Curhatan Hati)

Cinta

Kenapa kita menutup mata ketika kita tidur? ketika kita menangis?
ketika kita membayangkan? ketika kita berciuman? Ini karena hal
terindah di dunia TIDAK TERLIHAT…

Kita semua agak aneh… dan hidup sendiri juga agak aneh… Dan ketika kita menemukan seseorang yang keunikannya sejalan dengan kita… maka kita bergabung dengannya dan jatuh kedalam suatu keanehan serupa yang dinamakan CINTA.

Mencintai Bukan bagaimana kamu MELUPAKAN… melainkan bagaimana kamu MEMAAFKAN … Bukanlah bagaimana kamu MENDENGARKAN.. melainkan bagaimana kamu MENGERTI..Bukanlah apa yamg kamu LIHAT.. melainkan apa yang kamu RASAKAN… bukanlah bagaimana kamu MELEPASKAN.. melainkan bagaimana kamu BERTAHAN…Apabila cinta tidak berhasil… BEBASKAN dirimu… Biarkan hatimu kembali melebarkan sayapnya dan terbang ke alam bebas LAGI… Ingatlah bahwa kamu mungkin menemukan cinta dan kehilangannya… tapi.. ketika cinta itu mati… kamu TIDAK perlu mati bersamanya.

Kadang kala, orang yang kamu cintai adalah orang yang PALING menyakiti hatimu dan kadang kala, teman yang membawamu kedalam pelukannya dan menangis bersamamu adalah cinta yang tidak kamu sadari.

Permalink Tinggalkan sebuah Komentar

Naff-Akhirnya Ku Menemukanmu

Januari 6, 2007 at 6:53 am (Curhatan Hati)

Naff-Akhirnya Ku Menemukanmu

 

akhirnya ku menemukanmu
saat hati ini mulai meragu
akhirnya ku menemukanmu
saat raga ini ingin berlabuh

ku berharap engkau lah
jawaban sgala risau hatiku
dan biarkan diriku
mencintaimu hingga ujung usiaku

jika nanti ku sanding dirimu
miliki aku dengan segala kelemahanku
dan bila nanti engkau di sampingku
jangan pernah letih tuk mencintaiku

akhirnya ku menemukanmu
saat hati ini mulai meragu
akhirnya ku menemukanmu
saat raga ini ingin berlabuh

lagu ini emang pas banget dengan perjalan cintaku bersama dia.dengan perjuangan dan pantang menyerah akhirnya ku bisa meluluhkan hatinya dan hatinya kedua ortu juga sih yang paling susah, ridho allah ridho ortu juga …

makasih cinta kau da menerima diriku apa adanya

dan sudah memilih diriku menjadi pendampingku sampai akhir hayat nanti.

aku sayang dan cinta dirimu atas kepribadianmu yang tulus mencintaiku dan menyayangiku. aku bahagia bersama dirimu kau cantik,baik,perhatian,pengertian aku luluh dengan semua itu sayang…

bentar kita akan menikah sayang, semoga kita jadi keluarga yang sakinah & mawadah warohmah amin…

Permalink Tinggalkan sebuah Komentar